Disable klik kanan pada image tanpa script

Assalamualaikum Wr. Wb

Alhamdulillah, apa kabar sahabat blogger. Ini posting kedua saya di blognya kang rohman. Dan kali ini saya akan berbagi sedikit tutorial kecil yang sangat mudah namun rupanya sangat bermanfaat bagi sebagian banyak blogger yang memposting gambar, dan mungkin tidak ingin gambar dalam blognya atau website nya di copy bebas oleh orang lain.



Sebenarnya banyak celah dan cara untuk meng-copy suatu file dalam sebuah website atau blog. Namun bagi orang yang awam hal tersebut akan sangat sulit dan memerlukan keterampilan khusus dan pengetahuan lebih tentang soure suatu website/blog. Dan itu tentunya sangat beruntung untuk kita.


Beberapa trick serupa mungkin teman-teman pernah membacanya di blog nya para master. Namun saya pikir itu lebih rumit. Dan kali ini saya akan memberikan trik yang lebih simple dan mudah tentang bagaimana caranya agar suatu gambar tidak bisa di klik kanan tanpa menggunakan script yang berlebihan dan tidak ada peringatan sama sekali. Hanya menambahkan sedikit code pada code image nya.



Code standar sebuah gambar yaitu :

<img src="image.png" />



Dan teman-teman hanya perlu menambahkan code ini di antara code tersebut :

oncontextmenu="return false;"



dan contoh dari code yang telah di tambahkan akan seperti ini :

<img src="image.png" oncontextmenu="return false;" /> 




Author : Andra Permana Halim

Blog: http://duniasiandra.blogspot.com

Tentang : Blogger yang ingin belajar sebagai bussiness man.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Disable klik kanan pada image tanpa script

  • Script Memberikan Judul Artikel Ketika Di Copy PasteAssalamu'alaikum Wr. WbPada kesempatan kali ini saya sharing bagaimana menangkal TUKANG COPAS kenapa saya sharing karena sharing is SEXY .Mungkin kang rohman juga bisa m ...
  • Membuat Random Posts Thumbnail Multi ColomBingung mau tulis judul tulisan ini apaan, cocok nya mugkin dengan “Membuat Random Thumbnail Posts Multi Colom” sesuai dengan tampilan scrinsyut dibawah ini yang langsun ...
  • Modifikasi Recent Posts dengan BuzzBoost dari FeedburnerSaya hanya seorang pemula yang sedang belajar dunia blogspot, disini saya ingin membahas bagaimana cara memodifikasi Recent Posts agar lebih menarik dengan Fitur dari Bu ...
  • Berkalkulasi For Google AdsenseBerkalkulasi For Google Adsense Salam sejahtera buat para blogger, Pernah Dengar istilah “Google Adsense”? Sebuah PPC langsung dari google yang mana kita akan dibayar Do ...
  • Mengamankan Wordpress Dari Hacker JahatMengamankan Wordpress Dari Hacker Jahat Saya berterima kasih kepada Kang Rohman yang telah mengijinkan saya menjadi guest post di blog ini.Karena saya juga ingin membagi ...